Sudah hampir 1 bulan berlalu, namun keseruan dan euforia acara program studio DKV UPN "Veteran" Jatim, Plaza Kreatif "SYGNATURE" Synergy of Culture Vol 1: Madura belum benar-benar hilang dari memori.
Pameran yang diselenggarakan 3 hari pada 24-26 Mei 2019 ini memamerkan tugas akhir para mahasiswa semester 2, 4, dan 6. Selain pameran acara semesteran ini juga memiliki beberapa rangkaian kegiatan seperti pameran itu sendiri, talkshow, workshop, dan pertunjukkan kostum yang berhasil menggaduhkan Atrium LG Ciputra World Surabaya oleh teriakan penonton pada saat itu.
Penonton itu sendiri termasuk tamu istimewa yang hadir langsung untuk mengapresiasi, yaitu rektor UPN "Veteran" Jatim dan Sekretaris Kabupaten Pamekasan Madura.
Kepada TV UPN Bob Totok selaku ketua panita mengapa Madura diangkat sebagai tema utama karena DKV UPN ingin mengeksplor budaya Madura yang kemudian dipromosikan ke masyarakat luas melalui sajian pameran. "Saatnya ini kita menjaja kesana dan mengeskplor semua yang ada di Madura. (Dari) Hal kecil sampai terbesar. Kita mendesain sedemikian rupa untuk mengembangkan pulau Madura." ujar Bob Totok.
Selain itu, pada kesempatan ini, BEM FAD juga ikut berkunjung menikmati dan memeriahkan pameran bersama-sama.
Bagaimana pendapatmu tentang Plaza Kreatif "SYGNATURE" Synergy of Culture Vol 1: Madura? Menarik? Tulis di kolom komentar, ya!
Berikut adalah dokumentasi keseruan acaranya!
Kementerian Kominfo BEM FAD UPN "Veteran" Jawa Timur Periode 2019 Kabinet #BeraniBerkarya
Comments